5 Karakter Anime dengan Intelegensi Super

6/09/2012


Dalam setiap Anime, tentunya ditemui karakter-karakter dengan kepribadian yang berbeda-beda. Perbedaan sifat dari karakter-karakter inilah yang nantinya akan bergesekan menghadirkan konflik yang menarik dari cerita anime tersebut. Diantara karakter-karakter yang ada, ada karakter anime yang memiliki kecerdasan yang tinggi dan diatas rata-rata. Karakter dengan Integensi Super ini menarik menurut gue, mereka pintar dan bagaimana mereka menggunakan kepintarannya berbeda antara satu dengan lainnya, dan berikut adalah 5 Karakter Anime dengan Intelegensi Super versi gue :


5. Earl Ciel Phantomhive (Kuroshitsuji)


Ciel adalah karakter utama dari Anime Kuroshitsuji. Meski usianya masih 12 tahun, tapi dia sudah menjadi kepala keluarga bangsawan Phantomhive setelah orangtuanya meninggal dalam peristiwa kebakaran di mansonnya. Keluarga Phantomhive adalah keluarga bangsawan yang memimpin perusahaan permen dan mainan Funtom Company yang sangat terkenal di Inggris, walau begitu banyak yang tidak tau pemimpin di balik kesuksesan perusahaan itu adalah seorang bocah berusia 12 tahun. Keluarga Phantomhive juga dijuluki sebagai "bangsawan hitam". Ciel adalah anak yang pintar, dingin, egois, dan licik. Ciel juga disebut sebagai "Anjing Penjaga Ratu (Queen's Watchdog)" karena dia kerap diminta bantuan untuk mengungkap kasus-kasus misterius yang tidak bisa dipecahkan polisi di tanah Britannia oleh Ratu. Karena masih anak-anak, Ciel sering diremehkan dan dianggap enteng oleh orang yang berbisnis dengannya, tetapi kata-kata pedas Ciel selalu bisa membalik keadaan dan mempermalukan mereka.

Rahasia keberhasilan strategi Ciel adalah terletak pada Butler nya yang sangat bertalenta, Sebastian Michaelist. Sebastian adalah kepala Butler keluarga Phantomhive yang serba bisa, selalu sempurna menghadirkan pelayanan kelas satu ala keluarga Phantomhive. Jelas, karena Sebastian sebenarnya adalah iblis yang melayani Ciel setelah Ciel membuat kontrak dengannya "Sampai dia bisa membalaskan dendamnya atas kematian orangtuanya, Sebastian akan melayaninya dan membantu urusannya", jika kontrak itu sudah terpenuhi, jiwa Ciel lah bayarannya. Sebastian adalah senjata utama Ciel untuk menghadapi musuh-musuhnya, tapi seperti yang Ciel dan Sebastian bilang, Sebastian hanyalah bidak catur, dia tidak akan bergerak sebelum diperintahkan Ciel, jadi tetap kunci kesuksesan mengungkap kasus-kasus ada pada kepintaran Ciel.

4. Shikamaru Nara (Naruto)

Shikamaru adalah anak yang sangat cerdas, walau begitu dia juga sangat pemalas. Waktu masih di akademi ninja, Shikamaru sering dihukum karena sering tidur di kelas. Tetapi semua teman dan sensei nya dibuat terkagum dengan kecerdasannya, IQ nya disebut-sebut melebihi 200, dan di ujian Chunin yang diikuti bersama Naruto, Sasuke, Sakura, dan yang lain --yang akhirnya dikacaukan oleh serangan Orochimaru-- Shikamaru adalah satu-satunya genin yang lulus dan naik tingkat menjadi Chunin, padahal dia sudah menyatakan menyerah di pertarungan terakhir karena malas bertarung lagi. Shikamaru juga ditunjuk menjadi ketua tim dalam misi mengejar Sasuke bersama Naruto dan yang lain, walau akhirnya mereka gagal membawa Sasuke kembali karena musuh yang terlalu kuat dan bukan tandingan untuk para genin waktu itu.

Kecerdasan Shikamaru terletak pada kecepatannya menganalisa keadaan dan membuat strategi, dia bisa memikirkan lebih dari 200 cara dalam waktu yang singkat dan memiilih cara yang terbaik untuk digunakan dalam strategi pertarungan. Dia juga berhasil mengungkap rahasia kemampuan Hidan dan ritualnya, walau akhirnya dia gagal menyelamatkan Asuma dari Hidan. Ayahnya, Shikaku Nara adalah seorang ahli pengobatan herbal dan sekaligus orang kepercayaan Hokage dalam mempertimbangkan keputusan dan menyusun strategi. Shikamaru memiliki hobi bermain Shogi dengan Asuma yang tidak pernah dimenangkan sekalipun oleh Asuma, kecerdasan Shikamaru adalah wadah yang tepat untuk menjadi Hokage, tetapi mengingat dia adalah orang yang tidak suka repot, jadi kemungkinan dia tidak akan mau menjadi Hokage

3. Shinichi Kudo (Detective Conan)


Siapa yang tidak tau Shinichi? Seorang anak SMA berusia 17 tahun yang sudah menjadi detektif muda terkenal. Dia sudah menyelesaikan berbagai kasus yang sulit dipecahkan, dan mendapat julukan "The Saviour of The Police Force". Selain cerdas, Shinichi juga jago bermain sepak bola dan kemampuannya disebut-sebut setara dengan pemain nasional, tetapi dia memutuskan untuk berhenti dari tim sepak bola. Suatu hari disaat berkencan dengan Ran di taman bermain, dia diculik dan diminumkan obat yang tubuhnya menyusut menjadi seperti anak-anak. Kemudian dia menggunakan nama "Conan Edogawa" sebagai identitasnya menjadi anak-anak, tetapi Shinichi tidak berhenti memecahkan kasus-kasus pembunuhan, dia tetap membantu memecahkannya walau dengan sedikit repot harus memecahkan kasus sebagai Kogoro Mouri. 

2. Light Yagami (Death Note)

Light Yagami adalah tokoh utama dari Anime Death Note. Dia bercita-cita menjadi polisi dan ingin menegakkan keadilan, dia adalah anak yang cerdas dan karena itu dia berhasil di terima di To-Oh University dengan keberhasilan mengerjakan soal 100%. Light adalah anak dari kepala polisi bernama Shoicirou Yagami. Suatu hari Light menemukan sebuah buku catatan yang sengaja dijatuhkan oleh Shinigami Ryuk, buku catatan itu adalah Death Note, jika kita menuliskan nama seseorang di buku itu sambil membayangkan wajahnya, maka orang itu akan mati seketika terkena serangan jantung. Light menggunakan Death Note untuk membunuh dan mengadili penjahat-penjahat dengan caranya sendiri demi tujuannya menciptakan dunia impiannya yang damai tanpa kejahatan, dia dikenal sebagai KIRA (dari kata Killer, pembunuh) dan menuai kontroversi, ada yang pro mendukung Kira karena yang dibunuhnya adalah penjahat, ada juga yang mengutuk tindakan Kira karena mengadilli para penjahat seenaknya.
Light + Death Note = Dewa baru?
Walaupun semenjak keberadaan Kira tingkat kejahatan menurun dengan drastis, yakni 70% , kepolisian Jepang mengadakan penyelidikan untuk menangkap Kira, dan Shoicirou ditunjuk menjadi ketua investigasi. Kira juga menarik perhatian detektif terhebat di dunia, L dan menawarkan bantuan kepada tim penyelidikan. Dan perang kecerdasaan antara dua jenius, Light dan L pun dimulai. Light orang yang licik dan tidak berperasaan, dia tidak segan-segan membunuh siapa saja yang menghalangi jalannya, walau itu adalah keluarga dan kekasihnya sekalipun. Hidup Light digambarkan menjadi rusak setelah memiliki Death Note, dia jadi terlalu terobsesi dengan ideologinya untuk menciptakan dunia baru, dan mencoba menjadi dewa dari dunia baru itu. Bahkan Shinigami Ryuk saja menyebutnya "Iblis yang menyamar".

Sebenarnya agak bingung mau naro Light atau L di list ini, tapi akhirnya gue pilih Light karena Light lebih muda dari L, baru lulus SMA, dan juga dalam perang dingin Light vs L , Light masih membagi-bagi pikirannya dan tidak hanya ngurusin L, dia belajar untuk kuliah, melancarkan aksinya, menyembunyikan identitasnya, sekaligus mencoba menghentikan L di waktu yang bersamaan, berbeda dengan L yang menghabiskan seluruh waktunya untuk mengungkap siapa Kira.. jadi menurut gue Light lebih jenius sedikit dari L.

1. Lelouch vi Britannia (Code Geass)

Lelouch adalah karakter utama dari Anime Code Geass. Dia sebenarnya adalah pangeran Britannia yang diasingkan oleh ayahnya sendiri, Emperor Charles zi Britannia. Dia dan adiknya Nunnally diasingkan di Jepang, dan diurus oleh keluarga Kururugi sebelum kemudian diadopsi oleh keluarga bangsawan Ashford. Di Ashford Academy, Lelouch dikenal sebagai orang yang sangat santai dan brillian, tetapi dia juga pemalas dan sering bolos pelajaran dan malah bermain catur dan berjudi. Kemampuan Lelouch murni pada otak dan kecerdasaannya, sementara kemampuan fisiknya sangat lemah. Lelouch mempunyai impian untuk menciptakan dunia baru yang damai untuk Nunnally, oleh sebab itu ketika dia mendapat kekuatan misterius bernama Geass --kekuatan untuk memerintah orang hanya dengan melihat mata-- dari wanita penyihir misterius bernama C.C, Lelouch bertekad untuk menghancurkan dunia yang sekarang dan menciptakan dunia baru.

Zero
Operasinya dimulai dengan pembebasan Jepang , yang saat itu sedang dijajah oleh Britannia, dia menggunakan identitas sebagai Zero, seorang pimpinan bertopeng dari The Order of The Black Knight, sebuah organisasi pembebasan Jepang, dia juga berhasil berdiplomasi dengan Ratu Kaguya sehingga bisa membiayai angkatan perang Black Knight. Lelouch sangat cerdas dan juga licik, dia pandai menyusun strategi perang dan berdiplomasi dengan negara lain, di kalangan orang Jepang dan Black Knight, Zero dijuluki sebagai "Pembawa Keajaiban" yang membuatnya memiliki pasukan Black Knight yang rela mati dibawah pimpinannya. Dalam mencapai tujuannya dia tidak segan-segan membunuh siapa saja yang menghalanginya seperti Pangeran Clovis yang tidak lain adalah saudaranya sendiri dia juga berniat membunuh Raja Britannia, Charles zi Britannia yang merupakan ayahnya sendiri.

Lelouch menjalankan misi-misinya sambil menutupi identitasnya sebagai Zero, dia sangat pintar bersandiwara dan bermuka dua, bahkan para tentara Black Knight saja tidak tahu bahwa sebenarnya pimpinan mereka adalah seorang anak SMA, dia juga menutupi identitasnya dari sahabat sekaligus musuhnya, Suzaku, karena selain sebagai murid SMA Suzaku juga merupakan tentara Britannia. Strategi dan jalan keluar yang diambil Lelouch selalu bisa bikin gue tercengang waktu nonton Code Geass karena unexpected.

Itulah 5 Karakter Anime yang memiliki Intelegensi Super yang diatas rata-rata, apa kalian setuju dengan list diatas? atau punya calon kandidat karakter lainnya? Silahkan kasih pendapat di kolom komentar ya :D

ENJOY YOUR DAY!

===========
PENGUMUMAN!

Mulai Mei 2014, tulisan tentang anime, manga, musik jepang, event jepang, pokoknya hal-hal jejepangan lain gue posting di web www.mutsuriniteam.com , bukan di blog ini lagi. Jadi silahkan kunjungi web Mutsurini Team untuk tulisan berbau jejepangan gue yang terbaru! \(^_^)/

 ===========

Ditulis oleh Ramy Dhia
Seorang mahasiswa arsitektur yang mencintai dunia desain, teknologi, pop culture, dan penulisan. Ngeblog sejak 2010 dan mulai ngeVlog di Youtube sejak 2014. Hobi nonton TV Series dan merupakan pemain abadi dari game Harvest Moon: Back to Nature.
NB: Bercita-cita ingin menguasai dunia.


You Might Also Like

32 comments

  1. Light lebih jenius sedikit dari L? lol
    heheu kalo menurut gue masih lebih jenius L, meski sedikit lebih tua,
    karena L selalu bisa mengetahui kelicikan Light, padahal Light udah dewa banget sandiwaranya..

    dan L mati dalam damai, dia tersenyum karna pada akhirnya dugaannya benar kalo Light=KIRA (versi manga: so, I was right... dan tersenyum, kemudian mati *badluckbrian)

    dan ohba, pengarang deathnote juga bilang L adalah tokoh paling jenius di deathnote ._. >> http://myanimelist.net/character/71/L_Lawliet


    tapi karna L mati, yasudah Light jadi yg tercerdas :v
    lol

    btw cowok semua ya.. tambahin ayatsuji tsukasa dong di nomor 6, heheu

    BalasHapus
  2. @M. Nasihin
    L itu curigaan aja sih sebenernya, padahal waktu ingatan Light udah hilang tentang Death Note kemungkinan Light itu Kira udah 0% , tapi masih curiga, kalo bukan karena gak enak sama Shouciro mungkin L bakal fokus ke Light terus tuh penyelidikannya.. L jahat XD

    haha iya cowok semua.. Ayatsuji? XD

    BalasHapus
  3. @M. Nasihin
    Oh iya, Light kan lebih genius dari L... suruh aja si L duduk manis sama jangan makan makanan manis, LOL XD

    BalasHapus
  4. Ini tiap anime "nyumbang" satu chara yah ? Kalau semisalkan bisa masukin lebih dari satu nama bisa kali nama Schneizel el Britannia masuk, paling sedikit di bawah/diatas Light.

    Btw, kalau secara total Scheizel itu lebih banyak meraih kemenangan lawan Lelouch, tapi yah sekalinya Lelouch menang si Scheizel malah kena Geass =w=

    BalasHapus
  5. @Farid Azroel
    iya bang :D
    tapi strategi Schneizel tuh gak pernah berusaha menang, tapi berusaha buat gak pernah kalah.. sekalinya kalah, jadi budak seumur hidup buat zero (secara Suzaku udah immortal)

    BalasHapus
  6. gua milih Misa Amane yang pinter , hahaha
    eh Yuuji Sakamoto juga tuh, dia bodoh karena gamau pinter . Dia sering bikin taktik buat battle kan dan ampuh semua

    Lebih milih L daripada Light, inget quote temen gua , "without Light, world would be dark but without L world just a word" *kalo ga salah semacam itu lah, gua ga bisa Inggris soalnya jadi ngasal deh

    BalasHapus
  7. @Bahrumsyah Bila Sahil
    Misa gak pinter -_-
    Yuji masih dibawah mereka tuh ._.

    itu quote keren sih

    BalasHapus
  8. wahhhh....
    itachi nya mana..?????

    BalasHapus
  9. kerennnn >.< tpi aku lbih suka shinichi.. hehe... klo liat dy mecahin kasus .. aduh2... jenius bgd.. :3

    BalasHapus
  10. Menurut gw Hiruma Yoichi bisa masuk, walopun dia lebih pas sebut licik daripada cerdik.. hakhakhak
    just my onion..(opinion maksudnya..)

    BalasHapus
  11. Yang pasti kurang nonton anime skrg, karena memang waktunya yang ada... trus kalo nonton doang tanpa hafal namax..

    BalasHapus
  12. L udh tau dari awal klo kira itu Light

    BalasHapus
  13. Masukin Masaomi Heike dong dari anime dan manga Code:Breaker

    BalasHapus
  14. Jiaah payah ahk. Ga ada L bknny L lebih pnter dri light yagami? LOL XD

    BalasHapus
  15. Earl Ciel Phantonhive
    Ktnya yg nyusun rncana itu sebastian.
    Brarti sebastian masuk dong... wkwkwk
    LOL
    Just for fun. :)

    BalasHapus
  16. Seriously, no Agata Soujiro? oke, doi emang cuma murid SMA normal, kampret dan mudah salah paham. tapi... lulus dengan nilai terbaik di universitas Todai?! selevel lah sama Light (UvU)b

    BalasHapus
  17. Kampret, L gaaada? =_= pacar gua tuh-_- ulangin ah-_____- /digampar

    BalasHapus
  18. Satu lagi dong Uruhara Keisuke (Bleach) dia adalah orang paling jenius: Pendiri Departemen penelitian dan pengembangan di Gotei13, pencipta Hagyoku (Aizen aja gagal mulu bikin hagyoku),Ibaratnya dia itu profesor yg nyiptain benda2 luar biasa. Otaknya cerdas banget!

    BalasHapus
  19. L!!! itu fotonya doank... *cekekauthor

    tsugumi ohba bilang juga lho kalo L paling pinter.. Near mana? mana?? *manjatpohon

    BalasHapus
  20. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  21. kalian gak tau victorique de blois dari gosik?
    saya rasa bahkan victorique lebih cerdas dari shinichi..

    IMHO,
    L lebih cerdas dari Light, tapi Light lebih cerdik dari L

    BalasHapus
  22. Itachi lebih jenius lho dari shikamaru. mampu menyelesaikan akademi dalam waktu 1 tahun. lulus ujian chunin usia 10 tahun, menjadi anbu usia 13 tahun. Dia juga mampu menganalisis kemampuan lawan dengan cepat dan tepat, mampu mengecoh pikiran lawan sehingga justru lawan tersebutlah yang terbaca oleh itachi.
    Kakashi juga jenius.

    BalasHapus
  23. waaaah,,, karakter jenius.. jadi ingat ada 1 karakter yg selalu mengatakan dirinya jenius "tensai baskettonan" >> Sakuragi Hanamichi,, hahahahaha.. kalo yg paling jenius ituuu L donk.. L tuh saking jeniusnya kecurigaannya sama org (tersangka) tetep benar.. L bisa mengambil tindakan yang bahkan kita sama sekali gak bakalan nyangka.

    BalasHapus
  24. menurut gw yg paling jenius itu Shikamaru di data book IQnya 200, kalo L IQnya nyampe 190 dan Light IQnya 180-190

    BalasHapus
  25. oreki houtarou juga genius ( menurut gue ).

    BalasHapus
  26. Sora & Shiro di No Game No Life

    Tonton sekarang.. kita liat jeniusan mana ?

    BalasHapus
  27. Lelouch lebih jenius IQ nya mencapai 500 ke atas

    BalasHapus
  28. knpa near kgk masuk pdhl kn dy yg mecahin ksus kira

    BalasHapus
  29. Keima dari the world god only knows, haha

    BalasHapus
  30. L gk ada yah??
    gakpapa deh yg penting leluoch masuk

    BalasHapus

Page Ranking Tool
DMCA.com

I'm in

postimage
Mutsurini Team
Komunitas Online Kab.Tangerang Warung Blogger