Clasmeeting Perdana Yang Parah

12/20/2010


20 Desember 2010


Hari ini sekolah saya (SMA Negeri 3 Kabupaten Tangerang) mengadakan Classmeeting. Untuk kami yang masih kelas sepuluh, ini adalah classmeeting perdana di SMA. Karena saya OSIS, maka saya menjadi panitia, tapi tetep boleh main. Saya sendiri ditunjuk sebagai perwakilan kelas dalam Catur! saya memang suka catur, tapi saya tidak menyangka mimpi buruk akan menimpa saya. Huh... baru pertandingan pertama, saya sudah kalah! :( lawan saya kakak kelas T_T. Kekalahan juga menimpa Naomi, perwakilan kelas untuk catur yang putri. Sial.. sial..

Tapi bukan cuma sampai situ, kelas kami juga kalah di volley! set pertama udah menang, eh set kedua dan ketiga nya gempor. Duh.. volley juga udah gugur. Keberuntungan hanya berpihak pada lomba lari. Dua perwakilan kelas kami berhasil menjadi yang tercepat. Tetapi perjuangan belum berakhir, masih ada babak semifinal dan final.

Ternyata yang terakhir adalah futsal, pertandingan yang paling ditunggu-tunggu, bahkan lamaaaaaa banget nunggu giliran tim kami main. Tim kami lawan kakak kelas dua belas. hueh.. kami kalah 0-4 T_T
Ya ampuun.. harapan kami cuma di lari doank nih..

ENJOY YOUR DAY!!

Ditulis oleh Ramy Dhia
Seorang mahasiswa arsitektur yang mencintai dunia desain, teknologi, pop culture, dan penulisan. Ngeblog sejak 2010 dan mulai ngeVlog di Youtube sejak 2014. Hobi nonton TV Series dan merupakan pemain abadi dari game Harvest Moon: Back to Nature.
NB: Bercita-cita ingin menguasai dunia.


You Might Also Like

1 comments

  1. Everyone is trying to accomplish something big, not realizing that life is made up of little things - Frank Clark.

    BalasHapus

Page Ranking Tool
DMCA.com

I'm in

postimage
Mutsurini Team
Komunitas Online Kab.Tangerang Warung Blogger